Selamat Datang di Website Resmi

SMK TEXMACO SEMARANG





Blog 09 Maret 2017 / Iradhatie Wurinanda

SNMPTN, Siswa Diimbau Pilih Prodi yang Dibutuhkan untuk Pertumbuhan Bangsa

Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2017 telah memasuki proses pendaftaran. Setelah diberi waktu untuk memilih kampus dan program studi hingga 6 Maret kemarin, kini para siswa diminta untuk mencetak kartu tanda peserta SNMPTN pada 14 Maret sampai 14 April 2017.

Pelaksanaan SNMPTN sendiri sejauh ini berjalan lancar. Namun, Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti), Intan Ahmad belum bisa memastikan program studi mana yang menjadi favorit bagi para peserta SNMPTN tahun ini.

Perkembangan SNMPTN ini baik karena sistem yang kami kembangkan semakin baik. Untuk data masih ada di panitia yang saat ini diketuai dari UNS. Sedang dalam proses analisis, biasanya setelah selesai baru bisa disampaikan mana prodi yang favorit," tuturnya di Jakarta, Rabu (3/8/2017).

Intan menyebut, telah menyosialisasikan kepada kampus dan masyarakat agar peserta tidak hanya memilih program studi tertentu. Sebab, ada beberapa program studi yang sedang diperlukan untuk pertumbuhan ekonomi Indonesia.

"Sekarang yang banyak dibutuhkan itu dari saintek, seperti teknik sipil dan elektro. Tetapi di sosial juga butuh, misalnya bahasa Inggris juga kepariwisataan," ucapnya.

Kendati demikian, pilihan program studi dikembalikan kepada setiap peserta. Intan menegaskan, yang terpenting pelaksanaan SNMPTN lancar dan diimbangi dengan integritas dari panitia penyelenggara.

"Saya harap tidak ada masalah seperti tahun lalu. Selama ini baik SNMPTN maupun SBMPTN tidak ada kecurangan, oleh sebab itu sistem apapun yang penting adalah integritas panitia," tutupnya.

Bagikan ke sosial media :