Selamat Datang di Website Resmi
Menggunakan aplikasi School Management System (SMS) sudah kami lakukan sejak tahun 2014 yaitu Sistem Informasi Akademik Texmaco (SIATEX). Cakupan dalam SMS ini pada semua bidang di sekolah yaitu kurikulum, kesiswaan, hubungan industri dan masyarakat, sarana prasarana, kepegawaian maupun administrasi umum termasuk keuangan. Jadi, jika saat ini lagi happening Learning Management System (LMS), ini merupakan sebagian kecil dari SMS yang sudah lama kami implementasikan. Dalam scope yang lebih luas, SMS yang kami bangun ini sudah digunakan di semua sekolah milik Yayasan PPIT Texmaco sejak tahun 2019, termasuk di SMK Texmaco Pemalang. Sampai saat ini terus kita kembangkan karena manfaat positifnya sangat bisa dirasakan. Integrasi data dalam SMS memudahkan manajemen dalam melakukan kontrol data, mengolah, menganalisis maupun mengambil keputusan.
SMK Bhumi Pala Parakan Temanggung pada hari Senin tanggal 26 Oktober 2021 melakukan studi banding implementasi aplikasi SMS SIATEX di SMK Texmaco Pemalang. Kami dari SMK Texmaco Semarang ikut hadir dan mendampingi karena kegiatan dilanjutkan penandatanganan MOU pembuatan aplikasi Silabus RPP Online, Buku Induk Digital dan E-Finance Penerimaan. Dan terhitung mulai 15 November 2021, tanggungjawab penyelesaian produk aplikasi ini sepenuhnya dilakukan dengan kolaborasi antara UP TKJ RPL SMK Texmaco Semarang dengan UP TKJ SMK Texmaco Pemalang.
Sudah banyak sekolah pengguna aplikasi yg kami buat custom ini. Semoga bermanfaat bagi kemajuan manajemen semua sekolah.
Sekolahku Kebanggaanku
Pendidikan adalah pelayanan
SEKOLAH MUTU
SEKOLAH MUDAH
SEKOLAH HARUS MURAH
Bagikan ke sosial media :